Pages

Selasa, 21 Desember 2010

Cara Membuat Otak Anda Berpikir Lebih Cepat

0 komentar
1. Ambillah dosis EPA secukupnya
EPA adalah bahan kimia dalam minyak ikan yang merupakan makanan bagi otak, setiap orang pasti sudah mengetahuinya, jadi mengapa tidak memberikannya kapsul minyak ikan setiap hari untuk meningkatkan kekuatannya. Riset menunjukan bahwa minyak ikan dapat memfasilitasi peningkatan aktivitas pada otak, memperlancar peredaran darah, meningkatkan memori dan konsentrasi.
 
2. Kerjakan sebuah teka teki
Teka-teki silang, Sudoku atau yang lainnya dapat membuat otak Anda tetap pada kondisi terbaik. Sama seperti otot, jika Anda tidak berlatih secara reguler, ia akan kehilangan kemampuannya untuk bekerja secara maksimal.
 
3. Pergi berjalan kaki
Tidak ada yang dapat mengalahkan udara segar yang dapat menyegarkan pikiran yang dapat mengurangi percakapan mental yang mengganggu logika dan pikiran konstruktif. Sebuah perjalanan di pinggiran kota, dekat sungai atau sekedar di taman akan membantu Anda menyingkirkan awan kelabu dan membantu pikiran Anda tetap jernih.

4. Mempelajari bahasa baru
Mempelajari bahasa baru dapat memperlambat sindrom dementia (kemunduran otak) sampai dengan empat tahun menurut artikel yang dimuat pada New Scientist. Alasan pasti untuk hal ini belum diketahui, namun dipercaya bahwa ia memiliki hubungan erat dengan peningkatan peredaran darah dan koneksi saraf yang baik.

5. Tertawa
Tawa bukan saja merupakan obat terbaik, ia juga dapat meningkatkan fungsi otak dan menstimulasi kedua sisi otak pada saat yang bersamaan. Pastikan Anda tertawa setiap harinya.
 
6. Menjadi kreatif
Melukislah atau pelajari alat musik yang baru, bergabunglah dengan kelas kesenian walaupun Anda yakin Anda payah dalam hal tersebut. Menjadi kreatif memungkinkan Anda untuk menemukan solusi baru untuk permasalahan yang sudah lama dan meningkatkan kesadaran pada saat yang bersamaan.
 
7. Belajar melempar barang
Riset dari Universitas Regensburg di Jerman memindai otak dari seorang juggler (pemain sulap yang melemparkan barang) dan menemukan bahwa kegiatan ini dapat meningkatkan struktur otak. Setelah berlatih selama tiga bulan, otak akan menunjukan peningkatan signifikan pada dua bagian, yaitu bagian mid-portal dan posterior intraprietal sulcus kiri.
 
8. Berhubungan dengan sifat keanak-anakan Anda
Einstein pernah berkata bahwa imajinasi lebih penting daripada pengetahuan dan ia menggunakannya pada beberapa eksperimen yang akhirnya membuatnya menemukan perhitungan paling terkenal sepanjang masa (E=MC2).

 

Minggu, 19 Desember 2010

Delapan Kecerdasan Manusia

0 komentar

1.Kecerdasan Linguistik : Word Smart

Kecerdasan yang satu ini adalah ketrampilan mengolah angka dan kemahiran menggunakan logika dan akal sehat. Ini adalah kecerdasan yang digunakan ilmuwan untuk membuat hipotesa dan dengan tekun mengujinya dengan eksperimen. Ini juga kecerdasan yang digunakan oleh Akuntan pajak, pemrogaman komputer dan ahli matematika.
Coba periksa ketrampilan yang ada pada kamu saat ini:
- Menghitung problem aritmatika dengan cepat di luar kepala.
- Menikmati menggunakan bahasa komputer atau progam software logika
- Ahli bermain catur, dan permainan strategi lainnya
- Menjelaskan masalah secara logis
-Merancang Eksperimen
-Suka bermain teka-teki logika
- Mudah memahami sebab-akibat
- Menikmati pelajaran matematika dan IPA serta mendapatkan prestasi yang bagus
Inilah kecerdasan yang dikaitkan dengan kecerdasan dalam bersekolah. Jika kamu memiliki kecenderungan kutu buku, mendapat nilai tinggi IPA, menikmati dan berinteraksi dengan komputer, mencoba mencari jawaban yang sulit, maka kamu berbakat besar dalam kecerdasan ini. Kembangkan terus, suatu saat kamu akan menjadi seorang ilmuwan, akuntan, insinyur, ahli pemrogaman komputer atau mungkin filosofi.


2. Kecerdasan Logis- Matematis : Number Smart

Kecerdasan yang satu ini adalah ketrampilan mengolah angka dan kemahiran menggunakan logika dan akal sehat. Ini adalah kecerdasan yang digunakan ilmuwan untuk membuat hipotesa dan dengan tekun mengujinya dengan eksperimen. Ini juga kecerdasan yang digunakan oleh Akuntan pajak, pemrogaman komputer dan ahli matematika.
Coba periksa ketrampilan yang ada pada kamu saat ini:
- Menghitung problem aritmatika dengan cepat di luar kepala.
- Menikmati menggunakan bahasa komputer atau progam software logika
- Ahli bermain catur, dan permainan strategi lainnya
- Menjelaskan masalah secara logis
-Merancang Eksperimen
-Suka bermain teka-teki logika
- Mudah memahami sebab-akibat
- Menikmati pelajaran matematika dan IPA serta mendapatkan prestasi yang bagus
Inilah kecerdasan yang dikaitkan dengan kecerdasan dalam bersekolah. Jika kamu memiliki kecenderungan kutu buku, mendapat nilai tinggi IPA, menikmati dan berinteraksi dengan komputer, mencoba mencari jawaban yang sulit, maka kamu berbakat besar dalam kecerdasan ini. Kembangkan terus, suatu saat kamu akan menjadi seorang ilmuwan, akuntan, insinyur, ahli pemrogaman komputer atau mungkin filosofi.

3. Kecerdasan Visual : Picture Smart


Ini adalah kecerdasan gambar dan bervisualisasi. Kecerdasan ini melibatkan kemampuan untuk menvisualisasikan gambar di dalam kepala seseorang atau menciptakannya dalam bentuk 2 atau 3 dimensi. Seniman atau pemahat serta pelukis memiliki kecerdasan ini dalam tingkat tinggi.
Coba periksa ketrampilan yang menurut kamu ada pada diri kamu:
- Menonjol dalam kelas seni kelas.
- Mudah membaca peta, grafik dan diagram.
- Menggambar sosok orang atau benda persis aslinya
- Mencoret-coret diatas kertas
- Lebih mudah memahami lewat gambar daripada lewat kata-kata ketika sedang membaca.
Seandaianya kamu menonjol dalam kecerdasan ini, kembangkanlah. Karena suatu saat kamu bisa jadi pelukis, pemahat, designer, dan perancang bangun.

4.Kecerdasan Kinestetik- Jasmani : Body Smart


Kecerdasan jasmani adalah kecerdasan seluruh tubuh (atlet, penari, seniman, pantomim aktor) dan juga kecerdasan tangan (montir, penjahit, tukang kay, ahli bedah)
Coba kamu piilih ketrampilan yang ada pada diri kamu:
- Bergerak-gerak ketika sedang duduk
- Terlibat dalam kegiatan fisik seperti renang, bersepeda, hiking atau bermain skate board.
- Perlu menyentuh sesuatu yang ingin dipelajari.
- Menikmati melompat, gulat dan lari.
- Memperlihatkan kerampilan dalam kerajinan tangan seperti kayu, menjahit, mengukir.
- Menikmati bekerja dengan tanah liat, melukis dengan jari, atau kegiatan “kotor” lainnya.
- Suka membongkar sebuah benda kemudian menyusunnya lagi
Jika kamu tidak betah duduk lama-lama dan lebih suka bergerak, menyukai studi lapangan, maka kamu menonjol dalam kecerdasan ini. Maka kembangkanlah terus dan kamu akan menjadi atlet, penari, atau seniman yang hebat.

5. Kecerdasan Musikal: Music Smart


Kecerdasan musical melibatkan kemampuan menyanyikan sebuah lagu, mengingat melodi musik, mempunyai kepekaan irama atau sekedar menikmati musik. Dalam bentuknya yang lebih canggih, kecerdasan ini mencakup para diva dan virtuoso piano di dunia seni dan budaya.
Coba kamu piilih ketrampilan yang ada pada diri kamu:
- Menikmati lagu, music, atau suara
- Menghayati lagu saat bernyanyi.
- Mudah mengingat dan menentukan nada.
- Suka bermain music dan membuat lagu
Bakat musik adalah sesuatu bakat yang selama ini dibiarkan atau ditelantarkan di sekolah. Jikalau kamu memiliki bakat ini maka ada baiknya mengembangkan di luar lingkungan sekolah.

6. Kecerdasan Antar Pribadi: People Smart

Kecedasan ini melibatkan kemampuan untuk memahami dan bekerj untuk orang lain. Kecerdasan ini melibatkan banyak hal, mulai dari kemampuan berempati, kemampuan memimpin, dan kemampuan mengorganisir orang lain.
Coba kamu piilih ketrampilan yang ada pada diri kamu:
- Mudah berteman dengan orang lain
- Memiliki banyak teman
- Dapat mengatur tugas dalam kerja kelompok
- Terbuka dengan orang lain dan mampu bekerjasama

Nah jika kalian sangat populer di kalangan teman-temanmu dan mampu menyesuaikan diri dengan lingkungan dengan cepat. Maka kamu berbakat dalam kecerdasan ini. Kembangkanlah, suatu saat kamu akan menjadi seorang pemimpin, konselor, pengusaha atau organiser komunitas.

7. Kecerdasan Intra Pribadi: Self Smart


Kecerdasan ini melibatkan kemampuan untuk memahami diri sendiri, kecerdasan untuk mengetahui siapa sebenarnya diri kita sendiri. Kecerdasan ini sangat penting bagi para wira usahawan dan individu lain yang harus memiliki persyaratan disiplin diri, keyakinan, dan pengetahuan diri untuk mengetahui bidang atau bisnis baru.
Coba kamu piilih ketrampilan yang ada pada diri kamu:
- Pandai menargetkan dan menentukan target untuk diri sendiri
- Kamu percaya diri dan tidak pemalu
-Tidak pernah ragu dalam melakukan sesuatu
Jika kamu memiliki keterampilan tersebut, maka kamu berbakat dalam kecerdasan ini. Kembangkanlah terus kecerdasan ini karena sangat dibutuhkan dalam kehidupan untuk meraih kesuksesan.

8. Kecerdasan Naturalis: Nature Smart

 
Kecerdasan naturalis melibatkan kemampuan untuk mengenal bentuk-bentuk alam di sekitar kita: Bunga, burung, pohon, hewan serta flora dan fauna lainnya. Kecerdasan ini dibutuhkan di banyak profesi seperti ahli biologi, penjaga hutan, dokter, hewan dan holtikulturalis. 
Kita harus ingat bahwa setiap orang memiliki 8 kecerdasan diatas dan setiap harinya digunakan dan dikombinasikannya. Contohnya saja bila pemain sepak bola menggiring bola maka mereka menggunakan kecerdasan kinestetik-jasmani untuk menggiring bola, kecerdasan Visual untuk memvisualisasikan posisi bola setelah lawan menendangnya, dan kecerdasan antar pribadi untuk kerja sama dengan anggota tim lainnya. Akan tetapi mereka memiliki salah satu kecerdasan yang paling dominan yaitu kinestik-jasmani.

Rabu, 15 Desember 2010

6 Makanan Untuk Meningkatkan Kerja Otak..!!!

0 komentar
1.Kafein

Kafein dapat membuat Anda terjaga. Ia tidak dapat membuat Anda pintar dalam sekejap, tapi memberi energi yang membantu Anda fokus dan konsentrasi. Kafein dapat ditemukan di kopi, cokelat, minuman energi, dan beberapa obat. Kafein memberikan efek terjaga dalam sekejap, sekalipun efeknya hanya sebentar. Tetap saja konsumsi kafein harus dibatasi karena dosis terlalu banyak membuat Anda gelisah dan tidak nyaman

2.Gula

Gula dapat meningkatkan kewaspadaan. Ia adalah opsi utama sebagai energi untuk otak, tapi dalam bentuk glukosa yang dihasilkan dari karbohidrat dan gula yang dikonsumsi. Itulah kenapa segelas air gula dapat memberi efek jangka pendek untuk menajamkan ingatan, proses berpikir, dan kemampuan mental. Namun konsumsi gula terlalu banyak justru mengganggu kinerja memori, bersamaan dengan fungsi tubuh lain.

3.Sarapan Kaya Serat

Penelitian telah membuktikan sarapan terbukti meningkatkan kerja memori dan fokus. Pelajar yang sarapan menunjukkan prestasi signifikan daripada pelajar yang tidak sarapan. Sarapan yang dianjurkan adalah yang kaya serat seperti roti gandum, jeruk, dan susu. Lagi-lagi hindari sarapan terlalu banyak atau tinggi kalori yang berakibat menghambat konsentrasi.

4.Ikan
Ikan adalah sumber protein dan Omega 3 yang mendorong pertumbuhan otak. Mengonsumsi jenis omega 3 dapat mencegah demensia, dan resiko stroke, keterbelakangan mental, dan berperan penting untuk menajamkan fungsi memori, terutama untuk usia lanjut.

5.Cokelat dan Kacang
Kacang dan biji-bijian merupakan sumber antioksidan dan vitamin E, yang berkolerasi kuat untuk memerangi penuaan. Cokelat hitam juga kaya antioksidan dan mengandung stimultan seperti kafein, yang dapat menajamkan konsentrasi. Konsumsi kacang dan cokelat hitam satu ons per hari untuk mendapat semua keuntungan. Tanpa kalori, lemak, atau gula.

6.Alpukat dan Roti Gandum

Semua organ dalam tubuh tergantung aliran darah, terutama otak dan jantung. Roti gandum dan alpukat bersifat mengurangi resiko gangguan jantung dan menurunkan level kolesterol. Fungsi ini dibutuhkan untuk melancarkan aliran darah ke otak, dan kinerja otak lebih maksimal.

Stadion Paling Keren di Dunia

0 komentar
1.Stadion Nasional Beijing


Lokasi : Beijing,China
Dikenal sebagai 'sarang burung', stadion nasional Beijing dibangun untuk Olimpiade 2008. Dirancang oleh firma arsitek Swiss Herzog & de Meuron seharga lebih dari US$420 juta, stadion ini adalah struktur baja terbesar dunia. Desainnya sendiri berasal dari studi akan keramik Cina, yang menerapkan jalinan baja untuk menyembunyikan penyangga atap yang bisa dibuka. 

2.Beijing National Aquatics Center


 

Lokasi : Beijing, China
Berjarak 500 meter dari 'sarang burung' ada 'kubah air', pusat olahraga air untuk pertandingan renang Olimpiade 2008. Kubah air terbentuk dari bingkai baja, dengan buih biru terbuat dari buih sabun sungguhan, dan memuat hingga 6000 orang. 

3.Allianz Arena


Lokasi : Munich, Jerman
Mungkin stadion Manchester United punya nama lebih keren, tapi Bayern München dan TSV 1860 München punya stadion yang lebih keren! Terletak di utara Munich, Jerman, Allianz Arena adalah markas Bayern München dan TSV 1860 München sejak 2005. Allianz Arena berkapasitas 69,000 dan punya tiga pusat pengasuhan anak, dua toko fans, Bayern Munich Megastore dan TSV 1860 München Allianz Arena Megastore. Ini bagian paling keren: Stadion bakal bewarna merah terang saat Bayern main, biru saat 1860 main, dan putih jika timnas main! 

4.Stadion Nasional Kaohsiung


Lokasi : Kaohsiung, Taiwan
Selesai tahun 2009, Stadion Nasional Kaohsiung adalah stadion terbesar di Taiwan, berkapasitas 55,000 orang dan digunakan untuk menjamu World Games tahun 2009. Tapi yang paling keren, stadion ini adalah stadion bertenaga matahari terbesar di dunia, menghasilkan 1.4 gigawatt jam listrik per tahun. Saat tidak digunakan untuk pertandingan bola lokal, listrik yang dihasilkan disimpan dan menerangi 80% daerah sekitar stadion. 

5.Sirkuit Yas Marina




Lokasi : Abu Dhabi
Terletak di pulau buatan manusia Yas, 30 menit dari Abu Dhabi, Sirkuit Yas Marina adalah lokasi untuk lomba GP F1 Abu Dhabi. Sirkuit ini didesain oleh arsitek ternama dunia, Hani Rashid dan Lise Anne Couture, dan memiliki taman hiburan Ferrari World pertama dan satu-satunya di dunia, sebuah taman air, beberapa hotel, dan perumahan. Yang paling menarik, bagian dari jalur pit terletak di bawah lintasan balap! 

6.Ericsson Globe


Lokasi : Stockholm, Swedia
Anda mungkin tertawa melihat bentuknya yang mirip bola golf kebesaran, tapi Ericsson Globe adalah bangunan bulat terbesar dunia. Dipanggil Globen, stadion indoor Swedia ini memakan waktu 2,5 tahun untuk dibangun. Globen berkapasitar sekitar 14,000 dan digunakan untuk hoki es serta konser. Yang menarik adalah sebuah gondola yang disebut Skyview setinggi 130 meter yang membawa pengunjung melihat seluruh Stockholm.

7.Burj Al Arab helipad



Lokasi : Dubai
Ya, yang ini memang bukan stadion, tapi main tenis di atas helipad hotel bintang tujuh tetaplah menyenangkan. Legenda tenis Andre Agassi dan Roger Federer pernah mencoba main di ketinggian 211 meter ini, saat bermain selama 20 menit tahun 2005. Lapangan seluas 415 meter persegi ini adalah lapangan tenis tertinggi, dan mungkin termahal di dunia. Jika Anda mau main di atas hotel Burj Al Arab, jangan lupa bawa parasut, siapa tahu bolanya jatuh...

8.Kolam renang Gansevoort South hotel


Lokasi : Miami, USA
Main tenis di ketinggian 211 meters keren? Bagaimana dengan main di dalam air? Ya, Serena Williams dan Rafael Nadal sudah pernah mencicipi main tenis air di kolam renang Gansevoort South hotel tahun 2008! Dibutuhkan spesialis bawah air untuk mengkonstruksi dua landasan tak kasat mata di kedua ujung kolam, menggunakan lembaran akrilik dan batangan akrilik.

9.Estadio Municipal de Braga


Lokasi : Braga, Portugal
Estadio Municipal de Braga dibangun tahun 2004 untuk kompetisi Eripa, dan dipahat dari tambang Monte Castro. Tempat duduk hanya tersedia di dua sisi,yang satu berakhir di belakang tembok batu, dan yang lainnya terbuka melihat pemandangan kota Braga. Stadion seharga US$122 juta ini (gara-gara susahnya memindahkan batu), adalah stadion termahal di Portugal, dan terindah di dunia.
 
10.Lapangan apung Marina Bay 


Lokasi : Marina Bay, Singapura
Di negara tetangga, ada lapangan bola apung pertama dan terbesar dunia. Lapangan ini terletak di atas perairan Marina Reservoir dan terbuat sepenuhnya dari baja, sepanjang 120 meter dan selebar 83 meter. Dibutuhkan 13 bulan untuk membangun lapangan yang terdiri dari 15 elemen yang bisa digerakkan, sehingga lapangan bisa berubah bentuk tergantung keperluan. Lapangan ini bisa menampung 9,000 orang dan tempat duduk di hadapannya bisa menampung 30,000 orang. 

11.The Wall 




Lokasi : Doha,Qatar
Qatar mencetak sejarah dengan menjadi negara Arab pertama yang mengadakan Piala Dunia. Melengkapi rekor ini, sebuah stadion bawah tanah pertama dunia dibangun. The Wall, atau sering juga disebut The Laptop karena bentuknya, akan menjadi stadion full-AC dengan penerangan terstruktur dalam bangunan untuk 11,000 orang (kecil, memang), dan akan menghabiskan US$20 juta. The Wall akan jadi salah satu arena Piala Dunia Qatar.

12.Stadion Koboi


Lokasi : Dallas, AS
Stadion Koboi bisa memuat 111,000 orang, dan itu adalah bagian yang paling biasa! Markas tim NFL, Dallas Cowboys, adalah salah satu stadion termahal dunia, seharga lebih dari US$ 1.5 miliar. Bukan hanya itu, stadion ini adalah bangunan kubah terbesar dunia dan bangunan tanpa kolom penyangga interior terbesar dunia. Yang paling keren adalah layar TV high definition selebar 49 meter dan setinggi 22 meter, yang disebut "Jerry-Tron" (berdasarkan nama pemilik Dallas Cowboys, Jerry Jones). Inilah layar TV terbesar dunia. Keren?

13.Stadion Osaka




Lokasi : Osaka, Jepang
Kalau ada penghargaan untuk stadion teraneh dunia, Stadion Osaka harus menang. Dibangun tahun 1950, stadion Osaka adalah markas tim baseball Nankai Hawks. Stadion ini punya kapasitas 32,000 orang di masa jayanya. Tapi di tahun 1988, Nankai Hawks pindah ke stadion Heiwadai. Sebuah perusahaan perumahan lalu membeli tanahnya dan membangun rumah di dalam stadion! Sayangnya stadion ini dihancurkan tahun 1998 dan digantikan oleh sebuah pusat perbelanjaan.

Rabu, 01 Desember 2010

Delapan Tipe Orang Perlu Dijauhi

0 komentar
1. Memelihara masa lalu
Beberapa orang menolak melepaskan masa lalu dan cenderung 'merawat' kenangan menyakitkan. Akibatnya, orang ini hidup dengan kemarahan dan kepahitan. Bila terjadi terus menerus, dapat mempengaruhi orang yang berada di sekitarnya.
Solusi: Jika mereka mulai memunculkan subjek masa lalu, jangan ragu memberitahu dia bahwa Anda tidak ingin membicarakannya.
 
2. Mengasihani diri sendiri
Tidak ada yang lebih menjengkelkan daripada orang yang merasa menanggung beban seluruh dunia. Alih-alih mencari solusi, orang tipe ini terus mengasihani diri sendiri dan tidak melihat jalan keluar.
Solusi: Tawarkan bantuan dan jika masih tidak mau berubah, sebaiknya menjauh darinya.

3. Munafik
Tidak ada yang lebih menjengkelkan daripada berhubungan dengan orang yang memiliki sifat 'lain di mulut lain di hati'. Di depan Anda, dia muncul orang yang paling manis, namun bersikap sebaliknya di belakang Anda.
Solusi: Jika Anda menangkap ini terjadi berulangkali kepada orang lain, segera jauhi. Bukan tidak mungkin dia melakukan hal serupa kepada Anda.

4. Selalu negatif
Dia adalah jenis orang yang selalu memandang hal negatif dari hidup mereka.
Solusi: Bantulah melihat sisi positif dari dirinya. Jika tidak mau menerima, jangan biarkan hal negatif itu mempengaruhi Anda.

5. Paling sempurna
Orang seperti ini biasanya merasa lebih baik dan menarik daripada orang lain. Ia sangat menikmati aktivitas mengkritik dan menertawai orang lain.
Solusi: Bersikap sabar dengan perilakunya. Namun, jika mereka tidak berubah, sudah saatnya Anda untuk meninggalkannya.

6. Bangga mengumbar rahasia
Mereka sangat bangga menceritakan skandal dalam hidup dan senang melibatkan sebanyak mungkin orang dalam perdebatan.
Solusi: Bisa saja Anda dapat mendengarkannya. Namun bila mempengaruhi diri sendiri, segera menjauh.

7. Frustasi
Orang ini selalu merasa frustrasi dengan hidupnya dan melampiaskannya pada orang lain di sekitarnya. Bahkan, seringkali mereka mengambil kesimpulan yang irasional.
Solusi: Jika ia mulai merencanakan sesuatu yang gila katakan bahwa hal itu mengganggu Anda.

8. Sang Komentator
Orang seperti ini mengomentari semua yang terjadi dalam kehidupan orang lain. Seringkali, perkataan mereka menimbulkan perkelahian.
Solusi: Berhati-hatilah bila berada di sekitar orang tersebut dan berhati-hati dengan perkataan Anda.


Senin, 29 November 2010

Kebiasaan Sepele Yang Dapat Mengakibatkan Otak Rusak

0 komentar
1. Tidak sarapan
Kalo kamu tidak sarapan kamu akan memiliki kadar gula darah yang rendah. Hal ini akan memicu ketidakcukupan nutrisi pada otak padahal otak butuh nutrisi yang cukup untuk tetap bisa bekerja. Akibat kurang suplai nutrisi terutama glukosa, akhirnya kemampuan otak akan cepat menurun.
2. Makan berlebihan
Sikap yang terlalu berlebihan bisa mengeraskan pembuluh darah di otak yang akhirnya dapat menurunkan kekuatan mental.Ini juga bisa bikin gampang ngantuk dan malas belajar.
3. Merokok
Semua orang tahu merokok itu tidak baik untuk kesehatan dan ada banyak dampak buruk yang dihasilkan bagi organ tubuh jika merokok. Khusus untuk organ otak, merokok bisa menyebabkan otak menyusut dan memicu penyakit pikun atau Alzheimer. Sel-sel saraf akan menyusut pada bagian hippocampus dan korteks depan yang berfungsi menyimpan ingatan.
4. Konsumsi gula berlebih
Terlalu banyak mengonsumsi gula akan mengganggu proses penyerapan protein dan nutrisi sehingga tubuh akan mengalami kekurangan gizi (malnutrisi) dan akhirnya mengganggu perkembangan otak.
5.Polusi udara
Otak adalah organ yang mengonsumsi oksigen paling banyak dari tubuh. Menghirup udara yang penuh polusi akan mengurangi suplai oksigen ke otak dan akhirnya mengurangi efisiensi otak dalam bekerja.
6. Kurang tidur

Tidur akan membuat otak berisitirahat. Kekurangan tidur dalam jangka waktu lama sama saja dengan membunuh sel otak perlahan-lahan karena otak terus dipaksa untuk tetap menyala padahal otak juga butuh istirahat.
7. Menutup kepala saat tidur
Tidur dengan kepala ditutup bantal misalnya, akan meningkatkan konsentrasi karbondioksida ke otak. Saat bernafas dengan kepala tertutup, karbondioksida hasil bernafas akan masuk kembali ke dalam tubuh dan hal itu sangat berbahaya.
8. Tetap bekerja dalam keadaan sakit
Memaksakan diri untuk bekerja atau belajar dalam kondisi sakit sangat tidak baik untuk otak dan akan merusak sel-sel otak.
9. Jarang berbicara
Percakapan akan membantu seseorang untuk terus mengaktifkan sel-sel otaknya, apalagi percakapan yang berbau intelektual. Orang yang jarang berbicara akan membiarkan sel-sel otaknya mati perlahan-lahan karena tidak pernah mengaktifkannya. 
10. Jarang menstimulasi pikiran
Berpikir adalah cara paling baik untuk melatih otak. Kurang menstimulasi otak dengan berbagai hal akan menyebabkan otak menyusut. Sel-sel otak akan mati karena tidak ada sesuatu yang membuat otak berkembang. Jadi kita harus sering melatih otak, minimal berfikir-fikir kecil, seperti memikirkan konsep bicara atau game otak.

Rabu, 27 Oktober 2010

Sejarah Hari Ibu

0 komentar
Mungkin tidak banyak yang tau kalo ternyata Jogja punya peranan yang amat penting atas tercetusnya tanggal 22 Desember sebagai Hari Ibu.Nah, di Jogja ada sebuah bangunan yang menjadi monumen untuk mengingat peristiwa sejarah lahirnya Hari Ibu.Bangunan ini mungkin banyak yang ndak menyangka, karena seringnya bangunan ini digunakan untuk acara resepsi pernikahan dan pameran, kalo punya kisah sejarah tersendiri.Bangunan ini adalah gedung Mandala Bhakti Wanitatama!

Tau nggak kenapa tanggal 22 Desember ditetapkan sebagai Hari Ibu?

Pada tahun 1928, bertepatan dengan tahun diadakannya Kongres Pemuda, organisasi-organisasi wanita saat itu tidak mau kalah. Mereka bikin kongres juga di Yogyakarta.Pada tanggal 22-25 Desember 1928 kongres wanita pertama diadakan, yang kini dikenal dengan nama Kongres Wanita Indonesia (KOWANI).Saat itu ada 30 organisasi wanita dari 12 kota di Jawa dan Sumatra yang ikut serta. Mereka saat itu berkumpul untuk mempersatukan organisasi-organisasi wanita ke dalam satu wadah demi mencapai kesatuan gerak perjuangan untuk kemajuan wanita bersama dengan pria dalam mewujudkan Indonesia merdeka.
Penetapan tanggal 22 Desember sebagai Hari Ibu ditetapkan pada Kongres Wanita ke-3 yang diadakan di Bandung pada tanggal 22 Desember 1938.Penetapan tanggal ini bertujuan untuk menjaga semangat kebangkitan wanita Indonesia secara terorganisasi dan bergerak sejajar dengan kaum pria.
Mengingat pentingnya makna Hari Ibu tersebut, Presiden Sukarno mengeluarkan Dekrit No. 316 Tahun 1959 pada tanggal 16 Desember 1959 yang menetapkan Hari Ibu sebagai Hari Nasional.
Pada kongres yang diadakan di Bandung pada tahun 1952, Ibu Sri Mangunsarkoro mengusulkan untuk dibangun sebuah monumen untuk memperingati kongres pertama tersebut.Pada tanggal 20 Mei 1956 dibangunlah Balai Srikandi yang peletakan batu pertamanya dilakukan oleh menteri wanita pertama di Indonesia, Maria Ulfah.Kemudian seluruh kompleks bangunan pun dibangun dan akhirnya diresmikan oleh Presiden Suharto menjadi kompleks gedung Mandala Bhakti Wanitatama pada tanggal 22 Desember 1983.Ada beberapa bangunan pada kompleks ini. Museum terletak pada salah satu bagian dari Balai Srikandi. Kemudian di sekelilingnya terdapat bangunan yang sering digunakan untuk acara resepsi dan pameran, yaitu Balai Shinta, Kunthi, dan Utari. Ada pula kompleks wisma penginapan Wisma Sembodro dan Wisma Arimbi serta perpustakaan.Museum yang terletak di Balai Srikandi menyimpan berbagai koleksi benda-benda yang digunakan saat kongres waktu itu serta diorama.

Melihat Karakter dan Sifat Seseorang dari Golongan Darah

0 komentar
Golongan darah adalah termasuk dari faktor Genetika atau membawa sifat, contoh seorang bergolongan darah A pasti diturukan oleh pasangan yang bergolongan darah A-A,A-O,A-AB tidak mungkin diturunkan oleh pasangan yang bergolongan O-O,B-B karena golongan darah adalah faktor penurunan sifat. Untuk faktor genetika inilah beberapa ahli perna meneliti sifat dari seseorang berdasarkan golongan darahnya dan juga pernah diteliti perkembangan otak serta intelegensinya karena para ilmuwan percaya bahwa karakter seseorang juga merupakan faktor yang terpengaruh dari genetika sehingga orang yang memiliki golongan darah A memiliki sifat yang berbeda dengan orang bergolongan darah O.

Negara Jepang memiliki cara yang bisa dibilang sangat unik untuk menebak karakter atau sifat seseorang yaitu melalui golongan darah. Mereka berpendapat bahwa kandungan protein yang terdapat dalam setiap golongan darah berfungsi membangun sel-sel tubuh yang turut memengaruhi kondisi psikologis seseorang.

Jika sebelumnya Anda membutuhkan waktu lama untuk menilai karakter seseorang seperti sahabat, kekasih, atau rekan kerja, jangan kawatir karena cara cukup dipercaya dan juga falit dan cukup sederhana dan mudah diaplikasikan dalam sekejap mata. Bagaimana hasilnya? Berikut ini adalah karakter seseorang berdasarkan golongan darahnya:

Karakter secara umum

Golongan Darah A: Orang yang memiliki Golongan darah A memiliki karakter diantaranya —-> terorganisir, konsisten, memiliki jiwa kerja sama yang tinggi , sering cemas karena perfeksionis, yang kadang membuat orang menjadi kesal. Orang golongan darah A juga memiliki rasa iba serta kasih sayang yang tinggi serta kebanyakan dari mereka sangat setia pada paasangannya.
Golongan darah B:Orang yang memiliki golongan darah B cenderung memiliki sifat dan karakter ——> santai, easy going, berjiwa bebas dan paling menikmati hidup,menerima apa adanya yang terjadi pada dirinya,memiliki imajenasi yang kuat. kalau dilihat dari cirinya orang bergolongan darah B paling cocok jadi seniman
Golongan darah O: Orang yang memiliki golongan darah O memiliki karakter ——->berjiwa besar, supel, tidak mau mengalah, tidak memerhatikan detail.
AB: unik, nyeleneh, banyak akal, berkepribadian ganda. jadi kadang-kadang egonya diatas segalanya!

Berdasarkan sifat

A. Sering ”ngaret” soal waktu :
1. B: karena terlalu santai
2. O: karena flamboyan
3. AB: karena mudah berubah rencana
4. A: karena tidak disiplin

B. Sulit menolerir kesalahan orang :
1. A: karena perfeksionis dan narsisme tinggi
2. B: karena easy going namun juga easy judging
3. AB: karena asal beda
4. O: easy judging tapi juga easy pardoning

C. Dapat menjaga kepercayaan :
1. A: karena konsisten dan taat hukum
2. O: demi menjaga keseimbangan
3. B: demi menikmati hidup
4. AB: mudah berganti cara pandang

D. Menyenangkan sebagai teman:
1. O: bersikap sportif
2. A: tepat waktu dan presisi
3. AB: kreatif
4. B: tergantung mood

E. Menyebalkan:
1. B: egois, easy come easy go, sering bertindak semaunya
2. AB: standar ganda
3. A: terlalu taat dan teliti
4. O: sulit mengalah

Jadi agar hubungan anda dengan teman,sahabat,orang tua,tetangga serta pasangan anda berlangsung baik maka perlu adanya suatu pemahaman mengenai sifat orang tersebut! Ingat bila kita mau diperlakukan orang dengan baik maka pahamilah sifat orang itu!,mengertilah dalam segala kekurangan dan kelebihannya serta berusaha untuk dapat beradaptasi dengannya dan Jangan sekali-kali menuntut orang agar mengerti dengan diri kita karena apabila kita memahami dan memaklumi sifat seseorang secara otomatis orang akan meu mengerti sifat dan karakter yang kita punya!Ingat Hukum aksi reaksi (Hukum alam) ada aksi pada suatu benda pasti ada reaksi balik yang ditimbulkannya.

jam piket organ tubuh manusia

0 komentar
ternyata organ tubuh manusia masing-masing bekerja keras pada jam-jam tertentu.

LAMBUNG
Jam 07.00 - 09.00
Jam piket organ lambung sedang kuat, sebaiknya makan pagi untuk proses pembentukan energi tubuh sepanjang hari. Minum jus atau ramuan sebaiknya sebelum sarapan pagi, perut masih kosong sehingga zat yang berguna segera terserap tubuh.

LIMPA
Jam 09..00 - 11.00
Jam piket organ limpa kuat, dalam mentransportasi cairan nutrisi untuk energi pertumbuhan. Bila pada jam-jam ini mengantuk, berarti fungsi limpa lemah. Kurangi konsumsi gula, lemak, minyak dan protein hewani.

JANTUNG
Jam 11.00 - 13.00
Jam piket organ jantung kuat, harus istirahat, hindari panas dan olah fisik, ambisi dan emosi terutama pada penderita gangguan pembuluh darah.

HATI
Jam 13.00 - 15.00
Jam piket organ hati lemah, bila orang tidur, darah merah berkumpul dalam organ hati dan terjadi proses regenerasi sel-sel hati. Apabila fungsi hati kuat maka tubuh kuat untuk menangkal semua penyakit.

PARU-PARU
Jam 15.00 - 17.00
Jam piket organ paru-paru lemah, diperlukan istirahat, tidur untuk proses pembuangan racun dan proses pembentukan energi paru-paru.

GINJAL

Jam 17.00 - 19.00
Jam piket organ ginjal kuat, sebaiknya digunakan untuk belajar karena terjadi proses pembentukan sumsum tulang dan otak serta kecerdasan.

LAMBUNG
Jam 19.00 - 21.00
Jam piket organ lambung lemah sebaiknya tidak mengkonsumsi makan yang sulit dicerna atau lama dicerna atau lebih baik sudah berhenti makan

LIMPA
Jam 21..00 - 23.00
Jam piket organ limpa lemah, terjadi proses pembuangan racun dan proses regenerasi sel limpa. Sebaiknya istirahat sambil mendengarkan musik yang menenangkan jiwa, untuk meningkatkan imunitas.

JANTUNG
Jam 23.00 - 01.00
Jam piket organ jantung lemah. Sebaiknya sudah beristirahat tidur, apabila masih terus bekerja atau begadang dapat melemahkan fungsi jantung.

HATI

Jam 01.00 - 03.00
Jam piket organ hati kuat. Terjadi proses pembuangan racun/limbah hasil metabolisme tubuh. Apabila ada gangguan fungsi hati tercermin pada kotoran dan gangguan mata. Apabila ada luka dalam akan terasa nyeri.

PARU-PARU
Jam 03.00 - 05.00
Jam piket organ paru-paru kuat, terjadi proses pembuangan limbah/racun pada organ paru-paru, apabila terjadi batuk,bersin- bersin dan berkeringat menandakan adanya gangguan fungsi paru-paru. Sebaiknya digunakan untuk olah nafas untuk mendapatkan energi paru yang sehat dan kuat.

USUS BESAR

Jam 05.00 - 07.00
Jam piket organ usus besar kuat, sebaiknya biasakan BAB secara teratur.

tips menghindari hipnotis/gendam

0 komentar
Gendam adalah kejahatan penipuan menggunakan metode hipnotis (hypnosis) dipercaya menggunakan ilmu hitam atau magic atau sihir. Padahal secara teknis gendam merupakan salah satu atau gabungan dari teknik shock induction, Ericksonian Hypnosis, dan Mind Control (telepati, magnetism) dan termasuk dalam metode hypnosis modern yang sudah dikenal di dunia barat.

Secara teknis, untuk menghindari kejahatan hipnotis sangatlah mudah. Berikut ini tips dan trik untuk menghindari kejahatan gendam / hipnotis jalanan:
1. Percaya dan yakin sepenuhnya bahwa kejahatan hipnotis tidak akan mempan kepada orang yang menolaknya, karena seluruh proses hipnotis adalah proses “self hypnosis” (kita mensugesti diri sendiri) dimana rasa takut kita dimanfaatkan oleh penggendam.

2. Curigalah pada orang yang baru anda kenal dan berusaha mendekati anda, karena seluruh proses hipnotis merupakan teknik komunikasi yang sangat persuasif.

3. Waspadalah terhadap orang yang menepuk anda dan hindari dari percakapan yang mungkin terjadi. Ketika anda fokus pada ucapannya, pada saat itulah sugesti sedang dilontarkan. Segeralah pindah dari tempat itu dan alihkan perhatian anda ke tempat lain.
4. Sibukkan pikiran anda dan jangan biarkan pikiran kosong pada saat anda sedang sendirian ditempat umum, karena pada saat pikiran kosong / bengong, bawah sadar terbuka sangat lebar dan mudah untuk tersugesti.

5. Waspadalah terhadap rasa mengantuk, mual, pusing, atau dada terasa sesak yang datang tiba-tiba secara tidak wajar, karena kemungkinan saat itu ada seseorang yang berusaha melakukan telepathic forcing kepada anda. Segera niatkan untuk membuang seluruh energi negatif tersebut ke bumi, cukup dengan cara visualisasi dan berdoa menurut agama dan keyakinan anda.

6. Bila ada orang yang memiliki kebiasaan “latah” usahakan agar kalau bepergian ditemani oleh orang lain, karena latah adalah suatu kebiasaan membuka bawah sadar untuk mengikuti perintah. Usahakanlah untuk menghilangkan kebiasaan latah tersebut.

7. Hati-hati terhadap beberapa orang yang tiba-tiba mengerumuni anda tanpa suatu hal yang jelas dan pergilah ketempat yang ramai atau laporkan kepada petugas keamanan. Kadang penggendam melakukan hipnotis secara berkelompok, seolah-olah saling tidak mengenal.

8. Jika anda mulai merasa memasuki suatu kesadaran yang berbeda, segeralah perintahkan diri anda agar sadar dan normal kembali, dengan meniatkan, “Saya sadar dan normal sepenuhnya! ” Dan andapun akan sadar dan normal kembali.

menguak misteri de javu

0 komentar
Di tengah keasyikan menonton sebuah teater, mendadak Andi terbawa ke masa silam. Ia yakin betul sudah pernah mengalami pengalaman yang sama persis dengan yang dialami detik itu juga. Pemandangan itu, musik itu, hingga ke warna baju orang di sebelahnya. Semua diyakini pernah ia alami sebelumnya. Tapi kapan dan di mana, lelaki itu tak pernah mampu mengingatnya.

Andi hanya satu dari sekian juta orang di dunia ini yang mengalami déjà vu. Apa itu déjà vu? Agak sulit menjelaskan definisi peristiwa yang lebih populer dalam bahasa Prancis ini. Namun yang jelas, kalau ditanya pernahkan kita ada pada suatu kondisi di mana merasa pernah mengalami sebuah peristiwa yang sama persis di masa lalu, maka jawabnya hampir selalu ya.

Definisi déjà vu secara ilmu kejiwaan, menurut Dr. Vernon Neppe MD, PhD, Direktur Pacific Neuropsychiatric Institute (PNI), adalah pengaruh subjektif mengenai anggapan adanya kesamaan pengalaman saat ini dengan masa lalu yang sulit dijelaskan. Sedangkan James Lampinen, profesor psikologi dari University of Arkansas mendefinisikan déjà vu sebagai perasaan begitu kuat mengenai adanya kesamaan global yang terjadi pada situasi baru. Kesamaan pengalaman dalam déjà vu ini bersifat keseluruhan, hingga setiap detail terkecil, mirip sekali dengan yang pernah dialami seseorang di masa lampau. Tapi pengalaman ini selalu disertai dengan perasaan tidak nyata.

”Kebanyakan orang pernah mengalami déjà vu. Dari survei yang pernah dilakukan, mayoritas responden menjawab ia pernah mendapatkan pengalaman déjà vu, minimal sekali dalam seumur hidupnya,” papar Lampinen seperti dilansir Scientific American.

Teori ini didukung oleh Neppe yang sempat mengadakan survei pada dekade 1980-an. Setidaknya 70 persen dari populasi yang pernah dijumpainya sempat mengalami déjà vu. Orang termuda yang pernah mengalami déjà vu dilaporkan berusia lima tahun.

Sampai saat ini memang belum ditemukan apa gerangan penyebab déjà vu. Namun beberapa pendekatan teoretis sudah pernah dilakukan. Sigmund Freud, ahli psikoanalisis itu sempat mengamati ihwal kondisi aneh ini. Menurut Freud, déjà vu terjadi ketika seseorang secara spontan teringat kembali pada sebuah fantasi yang muncul tanpa disadari. Karena hal ini tak disadari, maka kandungan fantasinya tidak bisa dicermati lebih lanjut. Ia hanya bisa teringat sepintas bahwa peristiwa yang terjadi detik itu sempat terlintas di benaknya entah kapan.

Proses Informasi
Lampinen yang memusatkan perhatian di bidang memori berpendapat, déjà vu kerap dijelaskan sebagai proses sebuah informasi. Herman Sno, misalnya, seorang psikolog asal Belanda yang memang ahli masalah déjà vu sempat menuturkan bahwa semua memori tersimpan dalam sebuah format di otak sama dengan yang digunakan untuk menyimpan gambar holografi. Yang dimaksud holografi oleh Sno adalah gambar tiga dimensi yang dihasilkan oleh sinar laser. Hasil gambarnya kita kenal dengan nama hologram.

Tidak seperti fotografi tradisional, setiap bagian hologram mengandung semua informasi yang diperlukan untuk menghasilkan gambar secara keseluruhan. Makin kecil sebuah bagian dipakai, makin sedikit kemiripan hasil gambar dengan aslinya.
Berangkat dari teori ini maka memori manusia bekerja dengan cara analog. Maka bisa disimpulkan bahwa pengalaman déjà vu terjadi ketika seseorang mengalami situasi yang cocok dengan yang pernah terlintas di benaknya di masa silam.
”Bisa juga dilakukan pendekatan déjà vu sebagai kecocokan model memori secara keseluruhan. Dari sisi ini maka sebuah situasi bisa jadi terkesan sama bagi satu atau dua orang sekaligus,” tutur Lampinen yang memiliki laboratorium khusus untuk menganalisis memori ini.

Usaha untuk memahami apa itu déjà vu juga melanda dunia neuro science (ilmu saraf) yang lebih memusatkan perhatian ke otak daripada kejiwaan manusia. Para ahli bidang ini membedakan memori menjadi dua bagian, yakni yang berasal dari ingatan kesengajaan dan keserupaan. Sebagai contoh, mayoritas orang bisa secara tak sengaja teringat pada ciuman pertamanya. Mereka secara mental mampu membawa dirinya kembali ke masa lalu. Tapi ada saatnya kita bertemu seseorang yang sudah pernah kita jumpai sebelumnya tanpa ingat kapan dan di mana.
Para ilmuwan percaya bahwa sistem memori termasuk di dalamnya korteks bagian depan dan media hippocampus bisa mengumpulkan kembali memori lama secara tidak disengaja. Hal ini terhubung juga dengan parahippocampal gyrus yang menjadi media perasaan adanya kesamaan.

Josef Spatt dari University of Lyon, Prancis merupakan orang pertama yang berargumen bahwa déjà vu bisa terjadi ketika parahippocampal gyrus dan area yang terhubung teraktifkan dalam keadaan normal sesuai berfungsinya korteks bagian depan beserta hippocampus. Kondisi ini menghasilkan sebuah perasaan kuat yakni keyakinan adanya kesamaan suatu peristiwa tapi tidak diikuti dengan ingatan yang disengaja. Dalam hal ini maka kita tak mampu mengingatnya seperti saat kita mengenang ciuman pertama kita beberapa tahun silam.

Hingga hari ini, penelitian ihwal pengalaman aneh ini masih terus dilakukan. Dan mirip dengan mimpi, déjà vu sangat sulit dijelaskan dengan mudah dan sederhana. Bahkan beberapa kalangan rohaniwan berpendapat bahwa déjà vu merupakan bukti adanya reinkarnasi. Betulkah? Agaknya déjà vu akan terus menjadi misteri.

penyebab kegagalan orang pintar

0 komentar
Seperti halnya kesuksesan, setiap orang pun bisa mengalami kegagalan!
Tak terkecuali orang-orang jenius yang kecerdasannya mendekati sempurna.
Karena, memang tak ada jaminan bahwa orang pintar akan selalu sukses.

Makanya, jangan heran, jika Anda menemui rekan sekolah Anda yang dulu dikenal pandai dan cerdas namun akhirnya hanya merutuki nasib karena masa depannya yang suram! Apa penyebabnya? Di luar nasib dan faktor ‘lucky’, banyak hal yang bisa memicu kegagalan orang-orang pintar. Namun berdasarkan wawancara dan survei yang dilakukan pada 200 orang pintar di Amerika, ada enam hal penting penyebab kegagalan bagi mereka. Coba simak:

* Kurang ketrampilan sosial
Seberapa pun hebatnya intelegensi akademis Anda, Anda tetap perlu memiliki intelegensi sosial, seperti kemampuan mendengarkan, peka terhadap perasaan orang lain, memberi dan menerima kritik dengan baik. Orang yang memiliki intelegensi sosial tinggi mampu mengakui kesalahan mereka dan tahu bagaimana membina dukungan tim. Intelegensi sosial bisa diperoleh dengan banyak berlatih.

* Tidak cocok
Sebuah kesuksesan memerlukan kecocokan antara kemampuan, bakat,kepentingan, keinginan, kepribadian, dan nilai-nilai dalam pekerjaan Anda.Bila Anda merasa tidak cocok, maka jangan ragu untuk meninjau perilaku pekerjaan dan menyesuaikan atau mengubah pekerjaan Anda selama ini. Bagi beberapa orang, pokok persoalannya adalah seberapa besar resiko yang berani diambil.

* Tidak ada komitmen
Sesuatu yang dilakukan setengah-setengah akan memperbesar kemungkinan gagal. Suatu tujuan perlu dibarengi tekad, semangat, dan komitmen yang kuat untuk mencapainya. Kurangnya penghargaan pada diri sendiri merupakan penyebab dasar kegagalan. Untuk bisa ambil bagian dalam sukses, Anda harus yakin bahwa Anda bisa melakukannya.

* Kurang fokus
Beberapa orang melakukan terlalu banyak kegiatan sehingga akhirnya tidak melakukan satu pun dengan baik. Fokuskan kembali diri Anda pada apa yang paling baik dilakukan. Sadarilah keterbatasan Anda, tetapkan prioritas, dan susun organisasi usaha Anda.

* Kurang menyadari rintangan
Kadang, banyak rintangan tersembunyi yang sulit diperangi. Umur, diskriminasi jenis kelamin dan ras merupakan jenis rintangan yang sering tidak disadari. So, Anda harus meninjau kembali, berdasarkan analisa yang benar mengenai situasi, untuk merebut kembali kontrol atas kehidupan dan masa depan Anda.

* Kemalangan
Siapapun tidak bisa menolak adanya takdir, entah itu takdir baik atau buruk. Dan siapa pula yang bisa menolak ketika kemalangan itu harus Anda alami? Seandainya ini terjadi, yang harus Anda lakukan, jangan menyalahkan diri sendiri! Ingat, meski tak bisa menolak kemalangan itu, namun selalu ada jalan untuk memperbaikinya.

Pada akhirnya, kegagalan bukanlah ‘jalan buntu’ untuk mencapai sukses.
Kesempatan datang silih berganti. Jika hari ini Anda gagal, mungkin
besok Anda akan sukses. Jika Anda mampu berpikir jernih mengenai kegagalan
dan menyadari bahwa dalam hidup ini selalu ada pilihan, Anda akan bisa
menyikapi sebuah kegagalan sebagai pelajaran yang berharga. Ingat, tak
ada orang yang lebih bodoh selain tidak bisa memetik pelajaran dari
sebuah kegagalan.

tujuh cara atasi rasa malu

0 komentar
Orang-orang dengan sifat pemalu secara naluri menyimpan kesadaran kalau diri mereka terlewatkan dari orang lain. Sifat pemalu biasanya membuat seseorang kehilangan kesempatan, kurang mendapat kesenangan dan terkucil dari hubungan sosial. Sifat pemalu dapat membawa banyak kerugian. Tapi bagi Anda yang memiliki sifat ini, tak perlu berkecil hati, karena pada dasarnya ada banyak cara untuk mengusir jauh-jauh sifat yang merugikan ini. Sebenarnya, formula dari rasa malu terdiri dari ‘terlalu berpusat pada diri sendiri’ dicampur dengan rasa gugup. Dan ada paduan yang lebih tak menyangkan, saat rasa malu itu mempengaruhi fisik Anda dengan cara ‘membajak’ ketenangan logis.
 Rasa malu adalah sebuah kombinasi dari kegugupan sosial dan pengkondisian sosial. Untuk mengatasi rasa malu ini, yang Anda butuhkan adalah belajar bersikap rileks dalam pergaulan sosial. Dibutuhkan usaha untuk mengarahkan diri Anda jauh dari terlalu berpusat pada diri sendiri, serta memberi diri Anda ruang untuk mempraktekan kemampuan bercakap-cakap. Dalam kebanyakan kasus, emosi yang memuncak dalam bersosialisasi membuat orang menanggapi berbagai kejadian dengan rasa takut. Untuk memulai mengurangi rasa malu, bagi Anda yang pemalu, ada beberapa hal di bawah ini yang mungkin dapat Anda praktekan.

1. Pikirkan tentang cara Anda merasa dan bertindak di sekitar orang-orang yang telah Anda kenal, dimana Anda bisa merasa nyaman dan bersikap spontan. Alihkan perasaan itu saat Anda bertemu kenalan baru, begitu pula dalam situasi yang membuat rasa percaya diri Anda memudar.

2. Hindari terlalu memperhatikan diri Anda sendiri. Tentu saja, Anda boleh sedikit memikirkan tentang bagaimana Anda akan melewatkan perbicangan dengan orang banyak, tapi jika seluruh fokus Anda tercurah pada kata-kata sendiri dan perasaan Anda, selanjutnya Anda akan mulai merasa gugup sendiri. Ingat-ingat apa yang dikenakan oleh orang lain dan buat catatan tersendiri, dengarkan apa yang mereka perbincangkan, bayangkan dimana mereka tinggal, buat sebuah garis besar atau ingat-ingat nama mereka. Hal ini bukan hanya memberi Anda bahan perbincangan, tapi juga mencairkan ketegangan dalam bersosialisasi dan membuat perasaan Anda lebih tenang.

3. Buat pertanyaan terbuka pada semua orang. Banyak orang yang lebih senang bicara tentang diri mereka sendiri, dan temukan sebuah topik yang membuat orang lain tertarik. Apa yang membuat mereka tertarik akan membuat perbicangan berjalan menyenangkan bagi semua orang. Selalu ajukan pertanyaan yang memungkinkan jawaban lebih dari ya/tidak.

4. Berhentilah percaya pada imajinasi Anda. Mungkin Anda pernah membuat gambaran tentang sebuah liburan yang menyenangkan dan pada kenyataanya jauh berbeda dari yang Anda bayangkan. Itu menunjukan beatapa tak dapat dipercayanya bayangan kita sendiri. Berhentilah memikirkan apa yang dipikirkan orang lain, karena apa yang dipikiran orang lain tentang Anda, belum tentu sama persis seperti bayangan Anda.

5. Berhentilah memikirkan ’segalanya atau bukan apa-apa.’ Pemikiran ‘pasti begini/pasti begitu’ tertuang saat Anda mengalami emosi. Orang-orang yang sedang depresi, marah dan gelisah melihat kenyataan dari hal-hal ini dengan perbedaan yang ektrim. Bagi orang yang sedang marah ‘Anda salah’ dan ‘mereka benar,’ orang yang marah akan melihat dirinya ‘gagal’, sedang yang lain ‘berhasil.’ Jadi berhentilah berpikir kalau Anda mungkin telah mengatakan hal yang salah, atau orang lain akan membenci Anda. Saat Anda merasa rileks dalam pergaulan sosial, Anda juga akan mendapat lebih sedikit peringatan dari diri sendiri, karena dalam keadaan gugup, biasanya Anda akan mulai berpikir tentang segalanya atau bukan apa-apa.

6. Nikmati waktu Anda. Hindari mengatakan hal-hal tanpa berpikir terlebih dulu. Ajukan pertanyaan, dan jika mendapat pertanyaa. Anda dapat mempertimbangkan jawaban terlebih dahulu sebagai tanggapan Anda, jangan asal menjawab tanpa berpikir. Jawaban yang diluncurkan dengan perlahan merupakan cara bersikap santai.

7. Akhirnya, gunakan latihan hipnotis. Hipnotis merupakan cara tercepat untuk mengubah tanggapan instink/emosi Anda dalam setiap situasi. Hanya pikirkan bahwa pikiran dan tubuh Anda dalam keadaan rilek sewaktu bertemu orang baru. Sebenarnya, sewaktu Anda merasa santai seringkali Anda akan menemukan saat yang tepat untuk menerapkan hipnotis agar merasa lebih percaya dirisaat berhadapan dengan orang-orang baru, dan tentu saja pada titik ini rasa malu akan tersingkir dengan sendirinya.